Minggu, 21 Agustus 2011

terhalang proyek syuting film "Negeri 5 Menara"

Baru saja, shalat jama'ah di masjid 'atiq. Sebenarnya pengen shalat d masjid jami'. Tapi depan rumah pimpinan terhalang proyek syuting film "Negeri 5 Menara". Lagi-lagi aku menggerutu sendiri dengan adanya proyek syuting itu, sebab menghalangi jalan ke masjid jami'. Belum lagi dua hari lalu ada adegan syuting di lorong gedung Indonesia, sehingga menghalangi jalan menuju lapangan futsal. Jadi sering kesal lantaran jalan yang terhalang itu. Tak sadar, dalam hati berdoa, semoga rumah produksi film ini adalah yg pertama dan terakhir yg mengambil gambar untuk syuting film di pesantren kami. Agar tak mengganggu kegiatan.

Namun, sejenak sebelum memasuki masjid 'Atiq, aku sempat melihat adegan depan rumah bapak pimpinan. Seorang perempuan berjilbab memasuki mobil, dengan didahului adegan berpamitan. Si perempuan menghadap ke arah kamera dan mempertemukan kedua telapak tangannya di depan dada, tanda memberi salam jarak jauh, sambil tersenyum, manis sekali. Aku terhibur, masuk masjid, dan shalat ashar berjamaah.

Tidak ada komentar: